Pantai Watu Kodok merupakan salah satu pantai di Gunungkidul yang banyak dikunjungi para wisatawan dari berbagai daerah. Hampir setiap hari pantai ini sangat ramai disambangi para wisatawan.
Terlebih lagi pada saat akhir pekan atau weekend. Wisatawan dari berbagai daerah banyak yang berkunjung ke pantai ini. Mereka semua ingin menikmati keindahan tempat wisata pantai ini.

Lokasi Wisata Pantai Watu Kodok
Buat Anda yang tertarik untuk berlibur ke Pantai Watu Kodok, maka sebaiknya Anda tahu alamat lengkapnya.
Lokasi pantai ini yaitu berada di kawasan selatan Kabupaten Gunungkidul. Tepatnya di padukuhan Kelor Kidul, Kemadang, Tanjungsari, Gunungkidul DIY.
Akses untuk menuju ke tempat wisata ini sebenarnya cukup mudah. Kondisi jalanan sudah cukup baik. Namun ada beberapa jalan yang sempit. Jika akhir pekan jalanan ke arah pantai biasanya padat.
Jika dari pusat kota Jogja, untuk sampai ke pantai ini kurang lebih memerlukan waktu sekitar 1 – 1,5 jam saja.
Daya Tarik
Daya tarik utama dari Pantai Watu Kodok ini yaitu tidak jauh berbeda dengan pantai Gunungkidul lainnya. Hamparan pasir putih disertai dengan bebatuan karang yang terjal menambah pesona dari pantai ini.
Watu Kodok juga mempunyai dua buah batu karang yang bentuknya sangat unik dan hampir menyerupai kodok.
Batu tersebut lokasinya berada di sisi timur dan barat pantai. Dua batu karang yang mirip kodok ini juga menjadi daya tarik tersendiri dan ikon dari Pantai Watu Kodok Gunungkidul ini.
Pantai pasir putih ini juga hadir dengan memiliki berbagai macam spot foto yang menarik. Tak hanya menyuguhkan pemandangan alam laut yang cukup memukau, pantai ini juga dihiasi dengan tebing dan batu karang yang sangat cantik dan alami.
Tak hanya itu saja, di sekitar pantai juga ditumbuhi pepohonan rindang seperti pohon cemara udang dan pandan laut. Pohon di pinggiran pantai ini juga kerap dijadikan sebagai spot foto estetik untuk para pengunjung.
Selain menggunakannya sebagai spot berfoto, banyak para pengunjung yang memanfaatkan pohon-pohon ini sebagai tempat berteduh.
Tidak berbeda jauh dengan pantai Gunungkidul lainnya, di pantai ini juga terdapat spot foto yang indah. Untuk Anda yang menyukai hunting foto dengan latar belakang pantai yang bersih, indah, dan asri, maka tempat wisata ini bisa menjadi pilihan Anda.
Pemandangan indah dan menakjubkan di Pantai Watu Kodok bisa Anda nikmati dengan ditemani dinginnya angin laut beserta suara ombak yang ada di bibir pantai.
Pantai ini sangat indah dinikmati saat pagi hari menjelang mata hari terbit atau sore hari menjelang mata hari tenggelam.
Fasilitas
Banyak fasilitas yang telah disediakan oleh pengelola tempat wisata ini. Diantaranya:
- Gazebo sebagai tempat berteduh
- Warung makan
- Persewaan tikar
- Toilet
- Musholla
- Tempat parkir yang luas
- Penginapan dan villa
- Tempat camping dan lain sebagainya
Dengan tersedianya berbagai macam fasilitas tersebut, Pantai Watu Kodok pastinya bisa menjadi tempat terbaik untuk mengisi waktu liburan Anda.
Jam Operasional
Buat Anda yang ingin berkunjung ke pantai ini, maka Anda bisa bebas mengunjunginya kapan saja. Sebab, tempat wisata ini buka setiap hari selama 24 jam penuh.
Harga Tiket Masuk
Untuk harga tiket masuknya, Anda terlebih dahulu harus membayar biaya retribusi sebesar Rp 10.000 saja.
Dengan membayar tiket masuk ini, Anda juga bisa masuk ke kawasan pantai lain sekitar Pantai Watu Kodok tanpa dipungut biaya kembali. Seperti Pantai Sepanjang, Pantai Kukup, Pantai Slili, dan masih banyak lagi yang lainnya.